Poldakaltim.com, Kukar – Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Arwin Amrih Wientama Hadiri Kegiatan Panen Raya Bersama Pangdam VI/Mlw Mayjend TNI Heri Wiranto di Desa Mandiri yang bertempat di Desa Tanjung Batu Kec.Tenggarong Seberang. Selasa (14/().

Dalam kegiatan tersebut Pangdam VI/Mlw juga didampingi oleh Kasdam VI/Mlw Brigjen TNI Ibnu Bintang Setiawan, Danrem 091/ASN Brigjend TNI Cahyo Suryo Putro, Dandim 0906/KKR Letkol Inf Charles Aling serta diahdiri juga oleh forkopimda kabupaten kutai kartanegara.

Kegiatan ini adalah percontohan bagi masyarakat sekitar, agar berbuat, dan melakukan hal serupa. Meskipun dalam skala yang lebih kecil, ucap Pangdam VI/Mlw Mayjend TNI Heri Wiranto.

Sementara itu, Bupati Kukar Edi Damansyah mengatakan, kegiatan Kodim sebagai langkah sinergitas antara pemerintah dan TNI, disamping turut serta memajukan badan usaha di Kukar yang sudah terbangun dengan baik.

“Dan saya berharap apa yang dilakukan jadi role model,” kata Edi.

Program ini bakal terus didukung dan didorong, agar terus berkembang. Salah satunya dengan mendorong generasi muda, untuk terjun langsung serta mengubah mindset pertanian di era modern, yang tidak lagi melulu basah-basahan dan lumpur-lumpuran. Melainkan, menjadi lebih identik menggunakan manajemen dan teknologi yang modern.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version