Poldakaltim.com, Kutim – Polsek Muara Wahau Polres Kutim menggelar vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Muara Wahau, Kab. Kutai Timur. Sejumlah warga antusias namun ketakutan saat akan diberi suntikan.
Salah seorang remaja, Dini mengatakan, vaksinasi Covid-19 yang dilakukan Polsek Sawangan merupakan vaksinasi pertama yang diikutinya. Usai dilakukan pemeriksaan, Dini mengaku langkahnya terasa berat saat memasuki ruangan vaksinasi untuk mendapatkan suntikan vaksin.
“Saya deg-degan takut di suntik, ini vaksin pertama karena sebelumnya sempat diajak ikut vaksin tapi saya ga mau karena takut,†ujar Dini, Selasa (14/9/2021).
Dini menjelaskan, ketakutannya mengikuti vaksinasi bukan karena soal vaksin, tetapi jarum suntik. Vaksinator yang ingin menyuntikan vaksin ketubuhnya sampai tiga kali menunda. Namun setelah dirinya ditenangkan petugas kepolisian dan petugas kesehatan, akhirnya mendapatkan suntikan vaksinasi.
Kapolsek Muara Wahau, AKP Yusuf mengatakan, Polsek Muara Wahau melakukan berbagai upaya memberikan vaksinasi kepada warga. Saat ini, Polsek Muara Wahau melakukan vaksinasi di Mapolsek Muara Wahau.
“Hari ini kami menggelar vaksinasi sesuai dengan perintah Kapolres Kutai Timur untuk mempercepat kegiatan ini, kami senang masyarakat antusias dan kooperatif,†ujar Kapolsek Muara Wahau.
Humas Polda Kaltim