Poldakaltim.com, Samarinda – Personel Polresta Samarinda melaksanakan Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) kepada seluruh personel bertempat di Mapolresta Samarinda, Kamis ( 28/10) pagi.
Kegiatan binrohtal ini rutin dilaksanakan setiap hari kamis setelah melaksankaan apel yang di ikuti oleh seluruh personel Polresta Samarinda yang beragama Islam di Masjid Nurul Iman Polresta Samarinda, yang beragama Hindu di Pure Jagat Hita Karana Jl.Sentosa no.22 Kota Samarinda dan beragama kristen / Nasrani di Aula Rupatama.
Ustadz Suyatman, SPD dalam ceramahnya menyampaikan agar kita sebagai umat muslim dapat Meneladani keteladanan Rasulullah Saw Salah satunya berbuat baik, bersyukur, ingat Allah dengan cara sholat 5 waktu Serta Jujur dalam berkata, dan dalam perbuatan. untuk yang muslim dihadiri oleh PJU Polresta Samarinda beserta 130 Personel Polresta Samarinda.
Sementara Binrohtal yang beragama Nasrani, Pendeta Leonard Tfuakani dalam Kotbah pembacaan Alkitab pada Matius 12:33, dengan tema Kuasa Perkataan terhadap apa yang dikatakan Pendeta menyampaikan kepada jemaat sebanyak 30 Personel Polresta Samarinda agar selalu berbuat baik dalam segala hal dan kehidupan sehari-hari.
Kabag SDM Kompol Nono menyampaikan bahwa Binrohtal ini bertujuan positif yakni berguna untuk memberikan siraman rohani dan moral kepada personel Polri.Dengan harapan sikap mental personel Polri yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik dan bijaksana yang dapat dipertanggung-jawabkan, sehingga citra Polri akan semakin baik dimata masyarakat, tutup beliau.
Humas Polda Kaltim