Poldakaltim.com, PASER – Guna mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi Covid-19, Polres Paser bekerja sama dengan Pemerintah Daerah, TNI, Kejaksaan, Pengadilan dan instansi terkait menggelar Gebyar Vaksin Covid-19 yang diselenggarakan selama 4 hari terhitung hari ini tanggal 23 hingga 26 Februari 2022.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta, S.I.K.,  didampingi Forkopimda Kabupaten Paser dan instansi terkait berkesempatan langsung untuk mengecek pelaksanaan Vaksinansi yang diselenggarakan di GOR Tapis, Kecamatan Tanah Grogot.

Untuk menarik minat warga masyarakat untuk melakukan vaksinasi, Polres Paser dan Forkopimda menyiapkan Door Prize bagi warga yang sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19, salah satunya hadiah utama yaitu 4 unit sepeda motor, belasan sepeda, Emas Antam dan masih banyak lagi.

Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta menyampaikan bahwa dalam pengundian hadiah dalam rangka Gebyar Vaksin Covid-19 ini dilaksanakan secara virtual.

“Mengingat kita masih dalam situasi Pandemi Covid-19, maka pengundian hadiah akan dilakukan secara virtual dengan cara Live di akun media sosial resmi Polres Paser baik Instagram, Facebook dan YouTube, hal ini guna mengantisipasi penyebaran virus Corona,” pungkasnya.

Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta, S.I.K, menambahkan bahwa pelaksanaan Gebyar Vaksin Covid-19 dilaksanakan selama 4 hari.

“Kegiatan Gebyar Vaksin Covid-19 kami laksanakan selama 4 hari dan dimulai dari hari ini tanggal 23 hingga 26 Februari 2022, kami harap kepada masyarakat Kabupaten Paser yang belum vaksin dapat ikut serta dalam kegiatan tersebut,” harapnya.

Humas Polda Kaltim

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version