Paser – Dalam rangka menjalin tali asih dan semakin mendekatkan diri dengan masyarakat, Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta, S.I.K., melalui Kabag Log Polres Paser AKP Hani Mujoko, gelar aksi bagi-bagi sembako kepada  masyarakat yang terdampak Covid-19 sebagai wujud kepedulian sosial, Jumat (11/03/2022).

Didampingi Kasat Binmas AKP Bambang Yuwono, Kabag Log mengatakan, kegiatan membagikan sembako merupakan kegiatan rutin setiap pekan yang dilakukan Polres Paser.

“Semoga dengan bantuan yang kami berikan ini bisa sedikit membantu dan bermanfaat untuk keluarga”, ujar Hani usai memberikan sembako

Kabag Log menyebutkan sasaran pembagian sembako ini selalu berubah-ubah setiap pekannya. Pagi ini dilaksanakan di Asrama Putri Ave Maria, Jl. R.A Kartini, Kecamatan Tanah Grogot.

Selain membagikan sembako, AKP Hani juga mengajak masyarakat menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi.

“Bagi yang belum vaksin, ayo datang ke gerai vaksin terdekat. Ajak keluarga dan kerabat. Vaksinasi ini aman, halal dan gratis,” pungkasnya.

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version