tribratanewspoldakaltim.com, BALIKPAPAN- Personil Polda Kaltim yang terlibat dalam Operasi Keselamatan Mahakam 2022, melaksanakan apel pagi di Mako Ditlantas Polda Kaltim, Minggu (06/03/2022).
Pada hari ke 6 Ops Keselamatan berjalan, Personil Operasi Keselamatan terus memberikan edukasi tertib berlalu lintas dan edukasi Kesehatan kepada masyarakat.
Dirlantas Polda Kaltim mengatakan, memberikan arahan sebelum melaksanakan kegiatan Operasi Keselamatan sangat penting.
“Sangat penting dilaksanakan apel terlebih dahulu sebelum melaksanakan kegiatan Operasi Keselamatan Mahakam 2022 yang bertujuan untuk menyamakan persepsi dalam kegiatan operasi yang akan dilaksanakan nantinya, untuk mengecek kehadiran personel yang terlibat operasi, dan menyampaikan informasi perkembangan situasi saat ini,†tuturnya
“Tetap semangat dalam melaksanakan tugas, jaga keselamatan, tertib berlalu lintas dan disiplin Prokes agar terhindar dari wabah Covid-19,†tambahnya
Humas Polda Kaltim