Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Patroli Kompi 1 Batalyon A Pelopor Brimob melaksanakan patroli dalam upaya Sat Brimob Polda Kaltim dalam menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar Kota Balikpapan, Rabu (09/08/23).
Dalam patroli ini, tim mengunjungi beberapa lokasi strategis, antara lain Bank BTN, Bank Mega, dan Kantor BPJS. Di Bank BTN, regu patroli memberikan himbauan kepada masyarakat agar senantiasa waspada terhadap potensi pencurian yang dapat mengganggu ketentraman. Jika ada tanda-tanda mencurigakan, masyarakat diminta untuk segera melapor kepada patroli Brimob.
Di Bank Mega, terkait potensi ancaman radikalisme yang memanfaatkan agama sebagai alat penyebaran. Masyarakat diingatkan pentingnya melaporkan kegiatan yang mencurigakan terkait hal tersebut.
Pada patroli ke Kantor BPJS, memberikan pesan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap ancaman pencurian. Brimob siap merespons dengan cepat laporan-laporan dari masyarakat untuk menjaga keamanan bersama.
Kegiatan patroli ini menjadikan langkah konkret komitmen Brimob dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat. Dengan adanya patroli rutin dan interaksi dengan pihak terkait, diharapkan tercipta rasa aman yang lebih baik di tengah-tengah masyarakat.
Humas Polda Kaltim