tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kukar – Pada Minggu (12/10/2023) Bhabinkamtibmas Kel. Sangasanga Dalam Kec. Sangasanga Aipda Darwis Rakib melaksanakan kegiatan sambang serta dialogis kepada sekelompok remaja yang sedang berkumpul dipinggiran Jalan tepatnya Jl. Mada Rt. 15 Kel. Sangasanga Dalam Kec. Sangasanga.
Dalam sambang tersebut Bhabinkamtibmas Darwis tak lupa bercanda sembari berikan himbauan-himbauan kamtibmas agar jangan terjerumus kedalam kenakalan remaja, di usianya tersebut.
Kenakalan menjadi salah satu masalah yang harus ditangani dengan serius karena usia remaja merupakan masa bagi seseorang untuk mencari jati diri dan gampang terpengaruh dengan dinamika, untuk itu peran serta para orang tua dan lingkungan sangat berpengaruh dalam membentuk pribadi yang baik.
Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Hari Rosena, S.H., S.I.K., M.SI melalui Kapolsek Sangasanga AKP A. BAIHAKI, S.H., M.H. mengatakan kegiatan sambang warga khususnya terhadap anak-anak remaja secara rutin dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmasnya. Tujuannya mendekatkan diri dengan warga masyarakat, serta mengarahkan anak-anak remaja ke hal-hal yang positif. Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kel. Sangasanga Dalam Polsek Sangasanga Aipda Darwis Rakib beri Himbauan kamtibmas kepada anak remaja tentang kenakalan remaja.
Kegiatan ini sebagai wujud pencegahan terkait dampak dan bahaya penggunaan Narkoba, pergaulan bebas dikalangan remaja sebagai penerus bangsa dan lebih penting lagi dalam penggunaan Media Sosial, jika tidak digunakan sesuai dengan porsinya akan berdampak negativ bagi remaja maka dari itu Aipda Darwis Rakib menekankan untuk penggunaan Media Sosial digunakan secara bijak. Papar Kapolsek.
Humas Polda Kaltim