Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kukar – Demi menjaga keamanan dan kelancaran setiap tahapan pemilu 2024, 3 Pilar kamtibmas TNI, Polri dan Instansi Kecamatan melakukan patroli dialogis secara rutin.
Seperti kali ini, 3 pilar kamtibmas kecamatan Sebulu melakukan patroli dengan menyasar ke Panwaslu dan PPK Kecamatan Sebulu.
Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Hari Rosena melalui Kapolsek Sebulu AKP Yoshimata J.S Manggala mengatakan pihaknya bersama pilar kamtibmas memberikan himbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga kondusifitas di wilayah Kec. Sebulu menjelang pemilu 2024 yang akan datang.
“Kami akan teru menjalin komunikasi yang baik dan kerjasama antara Polri /TNI dengan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ujarnya.
Selain itu, kegiatan ini untuk mengantisipasi kejadian yang menonjol yang dapat menyebabkan gangguan Kamtibmas seperti kejadian pencurian, perkelahian antar warga, dan juga peredaran narkotika.