Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kutai timur – Jumat Curhat Polres Kutim yang dilaksanakan di Jl. Masabang RT. 05 Dusun Gunung Teknik Kec. Sangatta Selatan Kabupaten Kutai Timur yang dihadiri oleh Kapolres Kutim Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan terima kasih kepada masyarakat, Kades, dan Ketua BPD yang telah aktif berpartisipasi dalam kegiatan ini. Kapolres menegaskan bahwa Kegiatan Jumat Curhat merupakan program terpusat untuk menerima saran, masukan, dan keluhan dari masyarakat.
Selanjutnya, Sdr. Khairuddin (Kadus Gunung Teknik) memberikan testimoninya, mengungkapkan bahwa melalui program ini, berbagai masalah di Gunung Teknik telah teratasi. Sementara Ketua RT. 05, Sdr. Rusdi, menyampaikan usulan untuk membersihkan bangunan bekas asrama polisi Sangatta Selatan, dan Kapolres Kutai Timur merespons positif, menyatakan niat untuk menjadikan bangunan tersebut sebagai kantor FKPM (Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat).
Kemudian, masyarakat juga mengajukan permasalahan tentang tempat berkumpul anak muda yang sering menjadi fokus kegiatan kriminal. Kapolres Kutai Timur memberikan tanggapan dan menginformasikan langkah-langkah antisipatif yang akan diambil, termasuk peningkatan patroli dan koordinasi dengan pemerintah desa.
Kades Sangatta Selatan, Sdr. Muhajir, menyatakan kesiapannya untuk menggunakan APBDes guna mendukung renovasi bekas asrama polisi sebagai upaya pencegahan penyalahgunaan tempat tersebut. Selanjutnya, Ketua BPD, Sdr. Alimuddin, meminta penjelasan dari Kapolres mengenai kriteria tindak pidana narkotika dan kriminal.
Kapolres Kutai Timur memberikan tanggapan dan menjelaskan bahwa pihak kepolisian telah menyediakan patroli di wilayah Desa Sangatta Selatan serta memberikan nomor hotline bagi masyarakat. Selain itu, perwakilan dari Sat Lantas memberikan imbauan terkait kecelakaan lalu lintas yang banyak melibatkan remaja.
Pada akhir kegiatan, masyarakat Dusun Gunung Teknik Desa Sangatta Selatan diberikan paket sembako sebagai bentuk dukungan dari kepolisian. Acara ditutup dengan foto bersama, pengecekan lokasi lahan Polsek Sangatta yang baru, dan harapan akan berlanjutnya dialog yang konstruktif antara polisi dan masyarakat.
Humas Polda Kaltim