Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Polda Kaltim bersama Komnas HAM lakukan koordinasi pemantauan penyelenggaraan Pemilu serentak 2024 di ruang kerja Wakapolda, Jumat (16/2/2024).
Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Yudawan didampingi Karo Ops, Dir Intelkam, Dir Tahti menerima Tim Komnas HAM yang dipimpin Komisioner Bapak Hari Kurniawan.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka meningkatkan koordinasi antara aparat penegak hukum dan lembaga pengawas HAM dalam memastikan proses pemilu di Kaltim berlangsung dengan lancar, transparan, dan adil.
Pada pertemuan tersebut, pihak-pihak terkait membahas strategi pengawasan serta pemantauan terhadap segala potensi pelanggaran HAM dan keamanan yang mungkin terjadi selama proses pemilu.
Wakapolda menegaskan komitmen pihak Kepolisian untuk menjaga keamanan selama masa pemilu. Dia juga menegaskan pentingnya kerja sama antara Polda Kaltim dan Komnas HAM dalam memastikan bahwa seluruh proses pemilu berjalan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi dan hak asasi manusia.
Pertemuan ini menegaskan komitmen bersama antara Polda Kaltim dan Komnas HAM untuk menjaga stabilitas, keamanan, dan kedamaian pemilu Tahun 2024, serta memastikan bahwa proses tersebut berjalan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi dan hak asasi manusia.
Humas Polda Kaltim