Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Samarinda – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan, Polsek Samarinda Ulu menggelar kegiatan silaturahmi dan buka puasa bersama dengan tokoh agama, Camat Samarinda Ulu, Bhabinsa, serta masyarakat sekitar. Acara ini berlangsung di Mako Polsek Samarinda Ulu pada Sabtu (15/03/2025) dengan penuh kehangatan dan kebersamaan.
Kapolsek Samarinda Ulu AKP Wawan Gunawan, SH, M.H memimpin langsung kegiatan ini, yang bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, sekaligus berbagi keberkahan di bulan penuh rahmat dan ampunan ini.
“Kegiatan buka puasa bersama ini adalah bentuk kepedulian dan kasih sayang Polri kepada masyarakat. Kami ingin menjalin hubungan yang lebih erat dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk tokoh agama dan unsur pemerintahan setempat, agar sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban semakin kuat,” ujar AKP Wawan Gunawan.
Dalam suasana penuh kekeluargaan, para tamu undangan menikmati hidangan berbuka puasa yang telah disediakan. Kegiatan ini juga menjadi ajang diskusi ringan mengenai keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Samarinda Ulu.
Acara yang berlangsung dengan lancar ini berakhir sekitar pukul 19.00 WITA, ditutup dengan doa bersama untuk keberkahan dan keselamatan seluruh masyarakat. Polsek Samarinda Ulu berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan sebagai wujud kedekatan Polri dengan masyarakat.