Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Kepolisian Daerah Kaltim melaksanakan Pengambilan Sumpah dan Pakta Integritas penerimaan terpadu Taruna/i Akpol, Bintara dan Tamtama Polri T.A 2025 Polda Kaltim, Jumat (07/03/25).
Kegiatan yang dilaksanakan Gedung Rupatama Polda Kaltim dipimpin oleh Karo SDM Kombes Pol Irvan Prawira Satyaputra, S.I.K., M.Si. yang didampingi Dansat Brimob Kombes Pol. Andy Rifai, S.I.K., M.H.
Selain itu, acara juga dihadiri oleh berbagai pihak yang terkait, di antaranya Ketua Tim Pemeriksa dan Penguji, Panitia Penerimaan, Tim Pengawas Internal dan Eksternal, serta para orang tua/wali calon peserta, dan tentunya para calon Taruna/i Akpol, Bintara dan Tamtama Polri T.A 2025 Panda Polda Kaltim.
Dalam kegiatan tersebut dilakukan pembacaan Pakta Integritas oleh perwakilan panitia, peserta, dan orang tua/wali. Setelah itu, dilaksanakan Pengambilan Sumpah yang dipimpin oleh Karo SDM Polda Kaltim, yang diikuti oleh seluruh peserta yang hadir.
Kombes Pol Irvan menyampaikan bahwa seluruh peserta, panitia, serta orang tua/wali menandatangani Pakta Integritas sebagai komitmen bersama untuk menjalankan proses seleksi dengan menjunjung tinggi prinsip (BETAH) yaitu Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis.
Polri telah membangun sistem penerimaan secara terbuka antara lain dengan mengumumkan setiap hasil tahapan secara terbuka, sistem penerimaan dilaksanakan dengan One Day Service yaitu setiap tahapan seleksi akan diumumkan secara langsung pada hari yang sama dan bersifat real time.
Selain itu, Kombes Pol Irvan juga menegaskan agar para pengawas baik internal maupun eksternal agar bekerja secara maksimal dalam mengawasi setiap tahapan seleksi yang dilaksanakan, jangan sampai ada hal-hal yang diluar prosedur atau pelanggaran lainnya yang tidak sesuai dengan SOP yang telah ditetapkan.
Karo SDM juga menjelaskan kepada peserta seleksi anggota Polri, peluang dan kesempatan untuk menjadi Polri terbentang luas dengan keyakinan dan kemampuan diri sendiri yang diaktualisasikan melalui ketentuan Allah SWT, peserta sendiri, doa orang tua.
“Selamat berjuang bagi para peserta rekrutmen baik Akpol, Bintara maupun Tamtara Polri, jaga kesehatan dan sportifitas, tetap patuhi prokes dan jangan lupa berdoa semoga diberikan jalan terbaik oleh tuhan yang maha kuasa,” tutup Karo SDM Kombes Pol Irvan Prawira Satyaputra, S.I.K., M.Si.
Humas Polda Kaltim