Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Kota Balikpapan. Kali ini, kebakaran menghanguskan satu unit rumah di Gang Tenan 2, RT 09 Nomor 04, Kelurahan Sepinggan, Kecamatan Balikpapan Selatan, pada Kamis (17/4/2025) pukul 14.56 WITA.
Kejadian tersebut segera ditindaklanjuti oleh tim gabungan dari berbagai unsur, termasuk Unit Pammat Subdit Gasum Dit Sabhara Polda Kaltim yang menerima laporan awal dan tiba di lokasi pada pukul 15.03 WITA. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 15.30 WITA dan dilanjutkan dengan proses pendinginan untuk mencegah potensi kobaran api kembali muncul.
Kebakaran ini menghanguskan satu unit rumah milik Ibu Marzakiah (67 tahun), yang dalam satu kepala keluarga terdiri dari lima jiwa. Tragisnya, seorang anak bernama Kevin Niel Alfian Nur Faizi (12 tahun) mengalami luka bakar akibat insiden tersebut.
Petugas yang berada di lokasi segera melakukan evakuasi terhadap korban serta melakukan pengamanan area dengan memasang garis polisi (police line). Kegiatan di lapangan dipimpin langsung oleh Danru Regu 2, Bripda Dwi Adi Kuncoro, dan berlangsung dalam keadaan aman serta kondusif.
Upaya pemadaman dan penanganan kebakaran melibatkan berbagai unsur yang bersinergi di lapangan, yaitu Unit Pammat Dit Sabhara Polda Kaltim, Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC PB), serta unit pemadam kebakaran dari sektor Gunung Samarinda, Barat, Kota, Timur, Tengah, dan Selatan. Selain itu, unsur TNI AL juga turut serta dalam membantu penanganan bersama dengan personel dari Polri, TNI, BPBD, INAFIS, PSC 119, PDAM, PLN, PMI, Satpol PP, Linmas, Kelurahan, Kecamatan, unsur relawan, serta masyarakat setempat.
Sinergi cepat lintas instansi ini berhasil meminimalisir dampak yang lebih luas dan mengamankan situasi pascakebakaran. Saat ini, penyelidikan terkait penyebab pasti kebakaran masih terus dilakukan oleh pihak berwenang.