Author: Redaksi TBN Kaltim

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Samarinda — Mengawali tahun 2026, Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kalimantan Timur melaksanakan Apel Tradisi Purna Bakti sebagai bentuk penghormatan kepada salah satu putra terbaiknya, Kompol I Gusti Nyoman Merta. Upacara berlangsung khidmat di Lapangan Mako Batalyon B Pelopor, Samarinda Seberang, pada Jumat (02/01/2026), dipimpin langsung oleh Danyon B Pelopor, Kompol Edy Musdwiyono, S.Sos. Seluruh personel Brimob dan pengurus Bhayangkari turut hadir memberikan penghormatan terakhir kepada perwira yang telah mengabdikan diri selama puluhan tahun dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kalimantan Timur. Tradisi ini menjadi simbol penghargaan setinggi-tingginya bagi anggota yang memasuki masa purna tugas dengan catatan pengabdian yang…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Mahakam Ulu – Untuk memastikan keamanan masyarakat tetap terjaga pada awal tahun 2026, Polres Mahakam Ulu bersama Polsek jajaran melaksanakan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada Jumat malam, 2 Januari 2026. Patroli digelar mulai pukul 21.00 Wita hingga dini hari dengan menyasar berbagai titik rawan. Langkah ini merupakan bentuk komitmen kepolisian dalam mencegah potensi tindak kejahatan, terutama premanisme, pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian kendaraan bermotor (curanmor), dan praktik pungutan liar (pungli), yang sewaktu-waktu dapat terjadi di wilayah Mahakam Ulu. Patroli KRYD dilakukan dengan menyisir sejumlah lokasi strategis seperti area perkantoran, fasilitas perbankan, pasar, pertokoan, pelabuhan…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, PPU — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Satuan Samapta Polres Penajam Paser Utara (PPU) terus meningkatkan kegiatan patroli preventif di sejumlah wilayah rawan kejahatan, Jumat (02/01/2026). Fokus utama patroli kali ini adalah pencegahan potensi tindak pidana C3, yakni pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Patroli dilakukan secara menyeluruh sejak pagi hingga malam hari, menyisir kawasan permukiman, area publik, pusat perbelanjaan, hingga objek vital yang berpotensi menjadi sasaran pelaku kejahatan. Selain memantau situasi, petugas juga melaksanakan dialog humanis dengan masyarakat. Kapolres PPU AKBP Andreas Alek Danantara, S.I.K., M.M., M.Tr.S.O.U., melalui Kasat…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Berau — Untuk memastikan kelancaran aktivitas masyarakat dan wisatawan selama masa libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Polres Berau meningkatkan pengamanan di Pos Pengamanan NATARU yang beroperasi di Dermaga Sidayang, Tanjung Batu, Kecamatan Pulau Derawan, Jumat (2/1/2026). Pengamanan yang merupakan rangkaian Operasi Lilin Mahakam 2025 ini berlangsung sejak pagi hingga sore hari dengan melibatkan personel gabungan dari Polri, TNI, Dinas Perhubungan, serta tenaga kesehatan. Kehadiran pos gabungan ini difokuskan untuk menjaga keamanan di area dermaga yang menjadi salah satu pintu utama menuju destinasi wisata Pulau Derawan. Sebelum pelaksanaan tugas, seluruh personel mengikuti apel kesiapan guna memastikan koordinasi dan…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Brimob Polda Kalimantan Timur kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat melalui program “Bantuan Kemanusiaan untuk Negeri” dengan menyalurkan bantuan paket sembako kepada warga yang membutuhkan di sejumlah wilayah Kalimantan Timur. Pelaksanaan kegiatan sosial ini menyasar beberapa daerah, di antaranya Kota Balikpapan, Kabupaten Paser, dan Kabupaten Berau. Di wilayah Balikpapan Utara, personel Brimob menyambangi langsung kediaman Bapak Nurdin (57), yang beralamat di Jalan Pulau Balang, Kecamatan Balikpapan Utara, dan menyerahkan bantuan sembako sebagai bentuk perhatian dan empati terhadap kondisi warga. Sementara itu, di wilayah Kabupaten Paser, bantuan serupa disalurkan kepada para lanjut usia (lansia) di Desa Tapis. Kehadiran personel…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Sebagai wujud kepedulian sosial dan penguatan kedekatan dengan masyarakat, Polwan Polda Kaltim bersama Bhayangkari Daerah Kaltim menggelar kegiatan berbagi di RT 23 Kelurahan Gunung Bakaran, Jumat (2/1/2026). Kegiatan sosial tersebut melibatkan personel Polwan dari Ditbinmas Polda Kaltim dan Ditpolairud Polda Kaltim, serta Bhayangkari Polairud Daerah Kaltim. Dalam kesempatan tersebut, sebanyak 100 nasi kotak dibagikan kepada warga sebagai bentuk perhatian dan dukungan kepada masyarakat. Tak hanya berbagi makanan, rombongan Polwan dan Bhayangkari juga menyalurkan bantuan berupa 25 kitab suci Alquran kepada warga RT 23 Kelurahan Gunung Bakaran. Bantuan ini diharapkan dapat memberikan manfaat serta menambah semangat warga dalam…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Dalam rangka mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional serta meningkatkan kualitas pelayanan Polri kepada masyarakat, Ditbinmas Polda Kaltim gelar Focus Group Discussion (FGD) tentang Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) sekaligus forum interaksi langsung public complain dan community problem solving, yang berlangsung di Jalan Padat Karya RT 23, Kelurahan Lamaru, Kota Balikpapan, Jumat (2/1/2026). FGD tersebut dipimpin langsung oleh AKBP Agus Drajat Santoso, S.T., dan dihadiri oleh Kelompok Tani Jaya Makmur Abadi serta perwakilan masyarakat setempat. Forum ini menjadi wadah dialog terbuka antara kepolisian dan warga, khususnya para petani, guna menyerap aspirasi serta mencari solusi atas permasalahan yang…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Dalam rangka mengantisipasi peningkatan aktivitas masyarakat pada pergantian Tahun Baru 2026, personel Subdit Patroliairud Direktorat Polairud Polda Kalimantan Timur melaksanakan kegiatan patroli, pengamanan, serta siaga SAR di kawasan wisata Pantai Manggar dan Pantai Lamaru, Kota Balikpapan, Kamis (01/01/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat guna memastikan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, khususnya di lokasi wisata pantai yang ramai dikunjungi warga saat libur Tahun Baru. Selain itu, kegiatan ini turut memperhatikan imbauan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) terkait peringatan dini potensi gelombang tinggi di wilayah perairan Indonesia. Dalam pelaksanaannya, personel Ditpolairud Polda Kaltim…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan — Dalam rangka memastikan kesiapsiagaan pengamanan perayaan malam Tahun Baru 2026, Polda Kalimantan Timur mengikuti kegiatan video conference (vicon) bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., pada Rabu (31/12/2025) malam. Kegiatan vicon tersebut berlangsung di Kantor Pemkot Balikpapan dan dihadiri oleh Kapolda Kaltim Irjen Pol Endar Priantoro, S.H., S.I.K., C.F.E., M.H., beserta Pejabat Utama Polda Kaltim dan unsur Forkopimda. Dalam arahannya, Kapolri menyampaikan sejumlah penekanan terkait pelaksanaan Operasi Lilin Mahakam 2025 serta langkah-langkah pengamanan yang harus dipastikan berjalan optimal di seluruh daerah. Usai mengikuti vicon bersama Kapolri, Polda Kaltim melanjutkan kegiatan dengan menggelar video conference internal…

Read More

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Samarinda – Dalam rangka menyambut pergantian Tahun Baru 2026, Polsek Palaran menggelar kegiatan istigosah dan doa bersama yang berlangsung khidmat di Masjid Besar Al-Wustho, Jalan Kamboja RT 37, Kelurahan Rawa Makmur, Kec.Palaran, Rabu (31/12/25). Kegiatan ini diinisiasi oleh Polsek Palaran dan dilaksanakan bersama unsur Muspika Kecamatan Palaran serta MWC NU Palaran, sebagai bentuk ikhtiar spiritual sekaligus upaya memperkuat sinergi antara Polri, pemerintah kecamatan, tokoh agama, dan masyarakat dalam menyongsong tahun yang baru. Istigosah dan doa bersama tersebut dihadiri Kapolsek Palaran Kompol Dr. Iswanto, S.H., M.H., Camat Palaran Muhammad Dahlan, S.STP., M.Si., Ketua Rois Syuriyah MWC NU Palaran KH. Muhammad…

Read More