Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kubar — Dalam upaya memperkuat sinergi dengan masyarakat sekaligus mendukung ketahanan pangan, personel Polsek Barong Tongkok melaksanakan kegiatan sambang ke lahan pertanian jagung milik warga di Kampung Rejo Basuki RT 02, pada Jumat (2/5/2025). Kegiatan sambang tersebut dipimpin oleh Kepala SPK Regu 2, Aiptu Kunto, didampingi Kanit Provos Aiptu Rizal dan Bripda Surya. Mereka berdialog langsung dengan petani bernama Yasin, pemilik lahan jagung, untuk mendengarkan aspirasi sekaligus memberikan semangat dalam menjalankan aktivitas pertanian. Kapolsek Barong Tongkok menegaskan bahwa kegiatan sambang ini merupakan implementasi nyata dari dukungan Polri terhadap program prioritas nasional, khususnya poin Asta Cita yang menekankan pentingnya ketahanan…
Author: Redaksi TBN Kaltim
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan — Personel Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur menunjukkan respons cepat dalam penanganan kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada Sabtu malam (4/5/2025) di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di kawasan Stalkuda, Gunung Bakaran, Balikpapan. Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah sepeda motor yang diduga melaju dalam kecepatan tinggi sebelum akhirnya mengalami insiden tunggal. Tim respons Batalyon A Pelopor yang tiba di lokasi segera mengevakuasi korban, mengamankan tempat kejadian perkara (TKP), serta membantu pengaturan arus lalu lintas guna mencegah terjadinya kemacetan. Komandan Batalyon A Pelopor, Kompol Iwan Pamuji, memberikan apresiasi atas kesigapan anggotanya. “Langkah cepat yang diambil personel di lapangan…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Berau – Polsek Sambaliung menunjukkan komitmennya dalam menjaga situasi kamtibmas sekaligus mendukung pelestarian budaya lokal dengan menghadiri kegiatan Syukuran Pesta Panen yang digelar warga Kampung Long Lanuk, Kecamatan Sambaliung, Kabupaten Berau, pada Rabu (30/4/2025). Kegiatan yang berlangsung meriah di Balai Pertemuan Kampung Long Lanuk RT.001 ini menjadi momentum penting bagi masyarakat untuk menyampaikan rasa syukur atas hasil panen tahun ini, serta mempererat hubungan antarwarga dan instansi. Kapolsek Sambaliung AKP Amin Maulani, S.H., M.H. hadir langsung didampingi Bhabinkamtibmas Bripda Maryo Arya Edwar, sebagai bentuk dukungan penuh Polri terhadap kegiatan kemasyarakatan yang sarat nilai budaya. Dalam sambutannya, Kapolsek menyampaikan apresiasi atas…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, PPU — Semangat kebersamaan dan sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat terlihat nyata dalam peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) tahun 2025 di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Momentum tersebut diisi dengan kegiatan jalan santai yang dipusatkan di kawasan Stadion Penajam, Sabtu pagi (3/5/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) PPU, termasuk Wakapolres PPU Kompol Awan Kurnianto, S.H., yang hadir mewakili Kapolres PPU AKBP Andreas Alek Danantara, S.I.K., M.M., M.Tr.S.O.U. Kehadiran Wakapolres menjadi simbol kuatnya kolaborasi antara Polri dan unsur pemerintahan dalam membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat. Ratusan peserta yang terdiri dari pegawai,…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Samarinda — Dalam rangka menumbuhkan semangat kepedulian dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polresta Samarinda kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk Jum’at Berkah. Kali ini, bantuan disalurkan kepada Yayasan Joint Adulam Ministry Samarinda (JAMS), sebuah lembaga yang fokus memberikan pelayanan kepada Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Berlokasi di Jalan Rimba, Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Sungai Kunjang, kegiatan berlangsung dengan penuh kekeluargaan. Bantuan berupa paket sembako diserahkan langsung kepada pengurus yayasan sebagai bentuk dukungan terhadap misi kemanusiaan yang dijalankan lembaga tersebut. Kasat Polairud Polresta Samarinda menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi program Presisi Polri,…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kukar — Upaya pemberantasan peredaran gelap narkotika kembali membuahkan hasil. Unit Reserse Kriminal Polsek Anggana berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu di wilayah Desa Sidomulyo, Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara. Penangkapan dilakukan pada Kamis sore, sekitar pukul 16.00 WITA, setelah petugas menerima informasi dari masyarakat terkait aktivitas mencurigakan seorang warga yang diduga kerap mengedarkan sabu di lingkungan sekitarnya. Berdasarkan laporan tersebut, petugas segera melakukan penyelidikan dan mendatangi lokasi yang dimaksud. Saat dilakukan penggeledahan di rumah terduga pelaku berinisial K (warga RT 011 Desa Sidomulyo), ditemukan 12 bungkus plastik klip kecil berisi serbuk kristal putih diduga sabu-sabu yang disembunyikan…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Mahakam Ulu – Dalam upaya menjaga kondisi fisik dan kesehatan personel, Polres Mahakam Ulu menggelar kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Berkala (Rikkesla) Tahun Anggaran 2025, yang berlangsung di Ruang Lobi Polres Mahakam Ulu, Jumat (2/5/2025). Kegiatan ini dimulai sejak pukul 08.00 WITA dan melibatkan tim medis dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Bidokkes) Polda Kalimantan Timur, Seksi Dokkes Polres Mahakam Ulu, serta dukungan tenaga medis dari Laboratorium Kimia Farma dan RS GSM. Pemeriksaan dilakukan oleh tenaga kesehatan profesional, di antaranya BRIGPOL Agus Maula Ns.Skep, BRIGPOL Sigit Hariyanto Amd.Kep, dan Bripda Aldi Prawira Amd.Kep. Jenis pemeriksaan yang dilakukan meliputi pengecekan fisik umum, pengujian…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Paser – Seorang pelaku pencurian ternak sapi berhasil diamankan oleh jajaran Polsek Kuaro di Desa Kerta Bumi, Kec.Kuaro, Kab.Paser. Pelaku yang berinisial R (42), warga setempat, diduga mencuri seekor sapi milik warga dan kemudian menjualnya. Kapolres Paser, AKBP Novy Adi Wibowo, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Kuaro Iptu Andi Ferial, S.H., mengonfirmasi bahwa kejahatan ini terjadi pada Senin, 28 April 2025, sekitar pukul 07.00 WITA, di kawasan kebun sawit Blok 2, Desa Kerta Bumi. “Tim kami segera bergerak setelah menerima laporan korban dan berhasil mengidentifikasi pelaku dalam waktu singkat. Pelaku berhasil diamankan di rumahnya tanpa perlawanan,” jelas Iptu Andi. Dalam…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Sebuah kebakaran melanda kawasan permukiman di Jalan Marsma Iswahyudi, RT.02, Kelurahan Sungai Nangka, Kecamatan Balikpapan Selatan, Jumat (02/04/25) pagi sekitar pukul 10.20 WITA. Api yang berkobar disertai asap pekat langsung menarik perhatian dari masyarakat setempat. Menyikapi kejadian tersebut, Polda Kaltim dalam hal ini menurunkan langsung Tim Respons Bencana Satuan Brimob Polda Kaltim dan Unit Pammat Ditsamapta Polda Kaltim yang dibantu juga dari tim Gabungan dari BPBD dan Relawan Masyarakat untuk membantu proses pemadaman. Dari kejadian tersebut, sumber penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, namun dugaan sementara berasal dari kelalaian seorang anak yang bermain api di sekitar area penyimpanan…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Kepolisian Daerah Kalimantan Timur kembali menggelar dialog yang bertajuk ‘Jumat Curhat’ dengan menyasar pada kalangan pelajar di SMK Setia Budi Balikpapan, Jumat (02/05/25). Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasubbid Mulmed Bidhumas Polda Kaltim AKBP Qori Kurniawati, S.E., didampingi Kasubbid Penmas AKBP Musliadi Mustofa, S.E., para perwakilan dari Satuan-Satuan Kerja pada Direktorat di Lingkungan Polda Kaltim, serta diikuti oleh jajaran guru dan ratusan siswa-siswi SMK Setia Budi. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin komunikasi langsung antara kepolisian dan pelajar, sekaligus memberikan edukasi hukum serta wawasan kebangsaan. Beragam materi disampaikan kepada para siswa, mulai dari pentingnya tertib berlalu lintas, bahaya…