Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Untuk memastikan disiplin anggota tetap terjaga serta menjaga kehormatan institusi, Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Kalimantan Timur melaksanakan kegiatan pengawasan dan penertiban terhadap Pegawai Negeri pada Polri (PNPP) yang berpotensi menunjukkan gaya hidup hedonis. Kegiatan ini merupakan implementasi langsung dari arahan pimpinan Polri terkait pentingnya menanamkan budaya hidup sederhana bagi seluruh personel dan keluarga besar Polri. Setiap bentuk pamer kemewahan dinilai dapat menurunkan kepercayaan publik dan tidak sejalan dengan nilai-nilai pengabdian institusi. Sebagai bagian dari pengawasan, personel Propam Polda Kaltim melakukan pemeriksaan terhadap penggunaan kendaraan dinas maupun kendaraan pribadi milik anggota. Langkah ini dilakukan untuk memastikan…
Author: Redaksi TBN Kaltim
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kukar – Dalam upaya menjaga integritas dan citra positif institusi Polri, Polsek Loa Janan melaksanakan kegiatan Sosialisasi Larangan bagi Pegawai Negeri pada Polri (PNPP) dan keluarga untuk tidak bergaya hidup hedon atau terlibat dalam kelompok yang dapat dipersepsikan bergaya hedon. Kegiatan yang berlangsung di Mako Polsek Loa Janan tersebut diikuti oleh personel Polsek dan Bhayangkari setempat. Sosialisasi ini menjadi bagian penting dalam memberikan pemahaman kepada anggota Polri beserta keluarganya untuk selalu menampilkan gaya hidup sederhana sesuai nilai moral, etika, serta pengabdian sebagai pelayan masyarakat. Dalam arahannya, pimpinan Polsek Loa Janan menegaskan bahwa gaya hidup hedon, pamer kemewahan, atau perilaku…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Berau – Kapolsek Tabalar AKP Suradi, S.H laksanakan kegiatan sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2026/2027 untuk SMA Kemala Taruna Bhayangkara di SMP NEGERI 002 Tabalar, Rabu (12/11/2025). Dalam kesempatan itu, AKP Suradi menyampaikan berbagai informasi mengenai profil, sistem pendidikan, serta keunggulan SMA Kemala Taruna Bhayangkara yang berada di bawah naungan Yayasan Kemala Bhayangkara. “SMA Kemala Taruna Bhayangkara berkomitmen mencetak generasi muda yang cerdas, tangguh, dan berintegritas. Melalui pendidikan berbasis karakter dan disiplin, kami berharap dapat melahirkan calon-calon pemimpin masa depan yang siap mengabdi untuk bangsa,” tutur Kapolsek. Kapolsek juga menjelaskan secara rinci tentang prosedur pendaftaran, syarat…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Bontang – Untuk meningkatkan kemampuan dan kesiapan seluruh unsur dalam menghadapi potensi bencana alam, Pemerintah Kota Bontang bersama TNI-Polri, BPBD, Basarnas, serta unsur relawan mengadakan kegiatan Simulasi Penanganan Darurat Bencana di Pulau Beras Basah, Kamis (13/11/2025). Latihan terpadu ini menjadi bukti nyata koordinasi lintas instansi dalam mengantisipasi berbagai jenis bencana yang dapat terjadi di kawasan pesisir maupun lokasi pariwisata. Seluruh personel diuji dalam hal respons cepat, penggunaan sarana penyelamatan, serta pola kerja sama antarpetugas di lapangan. Dalam skenario latihan, digambarkan kondisi cuaca buruk yang menyebabkan sejumlah wisatawan tidak dapat meninggalkan pulau. Tim gabungan segera bergerak melakukan penyelamatan menggunakan perahu…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Penajam – Suasana pasar tradisional di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) tampak berbeda pada Kamis (13/11/2025) pagi. Di tengah aktivitas jual beli, sejumlah anggota Polri terlihat menyapa pedagang, mengecek harga, serta mencatat informasi penting terkait kondisi pangan di lapangan. Mereka merupakan Tim Satgas Pangan Polres PPU yang dikomandoi Kasat Reskrim AKP Dian Kusnawan, S.H., M.H. Tim turun langsung ke Pasar Nenang dan Pasar Petung untuk memantau kesesuaian Harga Eceran Tertinggi (HET) beras premium, medium, dan beras SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan). Kegiatan ini menjadi langkah preventif Polres PPU dalam memastikan kestabilan harga kebutuhan pokok serta menjaga ketersediaan pangan,…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Mahulu – Dalam rangka mengantisipasi potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Polres Mahakam Ulu bersama BPBD, Damkar, TNI, serta unsur Polri melaksanakan patroli terpadu pada Kamis (13/11/2025). Kegiatan dengan menyusuri berbagai titik yang dianggap rentan terhadap kebakaran di wilayah Kecamatan Long Hubung. Patroli difokuskan pada sejumlah area strategis seperti kawasan Long Hubung Ulu, hutan lindung Long Hubung, hingga wilayah sekitar Kantor Camat Long Hubung. Selain melakukan pengecekan langsung kondisi lahan, personel gabungan juga menyampaikan edukasi kepada masyarakat serta para petani tentang pentingnya menghindari praktik pembakaran saat membuka lahan. Dalam pelaksanaannya, petugas mengingatkan warga agar selalu berkomunikasi dengan pihak berwenang…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Paser – Peringati Hari Ulang Tahun ke-75 Polairud yang mengusung tema “Polairud Presisi untuk Indonesia Maju”, Kapolres Paser AKBP Novy Adi Wibowo, S.I.K., M.H., bersama Ketua Bhayangkari Cabang Paser, Ibu Selva Novy, melaksanakan peresmian sekaligus penyerahan rumah bantuan hasil program bedah rumah bagi warga Dusun Rinda. Rumah tersebut diserahkan kepada Bapak Nursan, warga kurang mampu yang terpilih menerima bantuan program sosial sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat. Selain penyerahan rumah, Kapolres Paser juga memberikan bantuan sosial berupa paket sembako, perlengkapan rumah tangga, serta sepasang kambing kepada dua warga lainnya, yaitu Ibu Kartini dan Ibu Aisah, sebagai bentuk dukungan…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kukar – Dalam upaya mendukung penguatan pendidikan karakter di sekolah, Polsek Sangasanga adakan penyuluhan bertema “Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba dan Disiplin Berlalu Lintas” di SMKN 1 Sangasanga, Rabu (12/11/2025). Kegiatan diikuti oleh Kepala Sekolah SMKN 1 Sangasanga Iwan Kurniawan, para tenaga pendidik, serta 176 peserta didik. Materi penyuluhan disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Sangasanga Muara, Aipda Rahmad E., didampingi Bripda Doni Harputra S. dan Bripda M. Rhivaldi T. Dalam pemaparannya, Aipda Rahmad menekankan bahayanya penyalahgunaan narkotika bagi pelajar, mulai dari kerusakan fisik hingga pengaruh buruk terhadap pola pikir dan perilaku. Ia menegaskan bahwa generasi muda harus memiliki ketegasan untuk menolak segala…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Kapolda Kaltim Irjen Pol. Endar Priantoro, S.H., S.I.K., C.F.E., M.H., secara resmi membuka kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Kaltim Tahun Anggaran 2025 di Gedung Mahakam Polda Kaltim, Rabu (12/11/2025). Kegiatan yang digelar di lingkungan Polda Kaltim ini turut dihadiri oleh Irwasda Polda Kaltim Kombes Pol. Aloysius Suprijadi, S.I.K., M.H., serta Kabid Propam Polda Kaltim Kombes Pol. Prianto Teguh Nugroho, S.I.K., M.H., bersama para peserta dari jajaran Propam di wilayah hukum Polda Kaltim. Rakernis tahun ini mengangkat tema “Penguatan Pengawasan Propam Polri Guna Mendukung Peran Polri Presisi dalam Rangka Terwujudnya Asta Cita.”…
Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Dit Polairud Polda Kalimantan Timur menerima kunjungan belajar dari anak-anak PAUD Al-Qur’an Nurul Aman, Balikpapan Utara, Kamis (13/11/2025). Kegiatan edukatif ini disambut hangat oleh personel Dit Polairud Polda Kaltim. Dalam kesempatan tersebut, para personel memberikan penjelasan mengenai tugas-tugas kepolisian di bidang perairan dan udara, termasuk peran penting Polairud dalam menjaga keamanan laut, menegakkan hukum di wilayah perairan, serta melakukan patroli maritim. Suasana kegiatan berlangsung penuh semangat dan keceriaan. Anak-anak tampak antusias mendengarkan penjelasan yang disampaikan dengan cara interaktif dan mudah dipahami. Tak hanya mengenal tugas kepolisian, personel Polairud juga memberikan materi pengenalan ekosistem mangrove sebagai bagian dari…