Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Kubar – Guna memastikan keamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Mahakam Ulu, Polres Kutai Barat menggelar apel pemberangkatan pasukan Bantuan Kekuatan Operasi (BKO), Sabtu (18/05/25). Apel yang dipimpin Kapolres Kubar ini dihadiri seluruh personel yang akan ditugaskan, termasuk pasukan cadangan.
Dalam pengarahannya, Kapolres menekankan pentingnya kesiapan fisik dan mental personel. Ia juga meminta personel untuk cepat beradaptasi dengan lingkungan tugas di Polres Mahulu serta tetap aktif berkontribusi dan menjaga koordinasi meski berstatus BKO.
“Bersyukurlah atas kesehatan dan kesempatan ini, persiapkan diri dengan baik, dan tampil profesional karena kita akan berinteraksi langsung dengan masyarakat dan rekan dari Polda Kaltim,” pesannya.
Selain itu, Kapolres menginstruksikan pemeriksaan kelayakan kendaraan operasional sebelum digunakan dan pelaporan perkembangan lapangan secara rutin kepada Kabagops atau Padal. Ia mengingatkan agar tidak meremehkan kondisi lapangan di Mahakam Ulu dan mengumumkan rencana simulasi Tactical Floor Game (TFG) pada Senin mendatang. Sebanyak 50 personel standby juga diperintahkan untuk siaga penuh.
Sebelum diberangkatkan, seluruh 85 personel BKO menjalani pemeriksaan kesehatan (Rikkes) oleh Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Kubar. Pemeriksaan meliputi tekanan darah, kadar gula, asam urat, kolesterol, serta pengukuran lingkar perut dan tinggi badan.
“Alhamdulillah, semua personel dinyatakan sehat dan siap bertugas. Jika mengalami kendala kesehatan di lapangan, segera laporkan ke Sidokkes,” ujar Kasidokkes Aiptu Dedy Sugara.
Humas Polda Kaltim