Bontang, – Ada beberapa cara yang di lakukan oleh Polri agar lebih dekat dengan masyarakat, seperti yang dilakukan oleh para Bhabinkamtibmas Polres Bontang Polda Kaltim, ada yang melakukan kegiatan berupa Sambang, Kunjung, Penyuluhan, Sosialisasi, Kerja Bhakti bersama, Sholat bersama, menghadiri rapat Desa atau Kelurahan dan menghadiri undangan warga.

Sebagimana pagi ini Bhabinkamtibmas Kelurahan Guntung Aiptu Suparno bersama Lurah dan Staf Kelurahaan menghadiri  Undangan Hajatan Pernikahan warga yakni saudara  Iwan Abd Hamid putra dari Bpk. Abdul  Hamid (Dewan  Adat  Kutai) Kelurahaan Guntung, guna mempererat tali silaturahmi dan menjalin keakraban antara Polri dan Masyarakat. Kamis (23/2/2017).

” mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat melalui kegiatan menghadiri undangan warga yang melangsungkan acara Pernikahan dan memberikan himbauan kamtibmas, sangat baik sebagai sarana mendekatkan diri dengan Masyarakat dan menyampaikan himbauan Kamtibmas” kata Kapolres Bontang, Akbp Andty Ervyn, Sik. Mh.

Selain menghadiri undangan warga, berbagai cara juga dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Guntung diantaranya mengontrol keaktifan Pos Kamling, memberi saran dan masukan kepada Lurah dan Perangkal Kelurahaan dalam rangka memelihara Kamtibmas lingkungan, terang Andy Ervyn.

Semoga dengan keakraban antara Polri dengan masyarakat akan tercipta Keamanan dan Ketertiban Masyarakat yang kondusif, tutupnya.

ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan ” kegiatan ini untuk mendekatkan diri pada masyarakat , sehingga masyarakat merasa aman karena sudah ada polisi di sekelilingnya” tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.

Humas Polda kaltim*

Share.

Comments are closed.

© Copyright 2024 || Polda Kaltim tribratanews.kaltim.polri.go.id

Exit mobile version