Poldakaltim.com, BALIKPAPAN– Polda Kalimantan Timur kembali mengirim satu Batalyon personel Sat Brimob Polda Kaltim dalam rangka pengamanan Amanusa II Polda Papua dan Papua Barat untuk memulihkan ketertiban di kedua provinsi tersebut. Kamis dini hari (29/8/2019).
Kegiatan diawali dengan apel pemberangkatan yang dipimpin oleh Dansat Brimob Polda Kaltim AKBP Gunawan Trilaksono di Lapangan Apel Sat Brimob Polda Kaltim. Selanjutnya personel langsung diantar dengan bus Brimob ke Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan, Balikpapan untuk diberangkatkan.
Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Ade Yaya Suryana menerangkan para personel Brimob Polda Kaltim yang diberangkatkan dari Balikpapan rencananya akan mendarat di Jayapura kemudian menuju penempatan sesuai kebutuhan.
“Nanti titiknya di sana rencananya turun di Jayapura. Untuk penempatannya tergantung penggunaan dari Polda Papua,” jelasnya.
Ade menambahkan pengiriman kali ini merupakan pengiriman tahap kedua, yang mana tahap pertama pihaknya telah mengirim sebanyak Satu Satuan Setingkat Kompi (SSK) yang berisi 100 personel Brimob Polda Kaltim pada Rabu sore, (21/8/2019) lalu.
“Kalau rencana apakah ada pengiriman lagi, kalau ada perintah untuk bergerak ,kita langsung siapkan,” tegasnya.
Diakuinya, saat ini belum mengetahui persis kondisi terkini di Papua, namun ia berharap seluruh personel yang dikirim dapat melaksanakan tugasnya dengan lancar dan selamat.
“kami berharap personel yang akan bertugas bisa menunjukkan dedikasinya serta kemampuan membantu rekan-rekan yang melaksanakan pengamanan di Papua dan dapat kembali dengan selamat” pungkasnya.
HUMAS POLDA KALTIM